» » » Contoh Soal Olimpiade Vektor Matematika SD MI

Contoh Soal Olimpiade Vektor Matematika SD MI - Khusus untuk adik-adik pelajas sekolah dasar kali ini akan dibagikan sebuah contoh soal olimpiade matematika untuk SD/MI yang dapat digunakan sebagai bahan belajar dalam menguasai materi pelajaran khususnya Matematika. Cobalah untuk mengerjakan soal-soal latihan olimpiade tersebut tanpa bantuan orang lain agar adik-adik dapat mengetahui seberapa jauh kemampuan adik-adik dalam menguasai materi pelajaran tersebut khususnya yang sering dilombakan dalam olimpiade Matematika, Contoh Soal Olimpiade Vektor Matematika SD MI.

Contoh Soal Bagian 1 Olimpiade Matematika

Berikut adalah soal bagian 1 untuk olimpiade matematika. Soal berikut merupakan soal pilihan ganda (PG) yang disertai dengan 4 nomor jawaban yang harus dipilih. Silahkan kerjakan masing-masing soal dengan benar dan tepat.

Soal Bagian 1: Pilihlah Jawaban Yang Tepat!

1. Jumlah sebanyak 11 bilangan ganjil berurutan adalah 11. Bilangan ganjil terbesar di antara bilangan-bilangan ganjil tersebut adalah .....
A. 11
B. 21
C. 35
D. Tidak ada

2. Aku adalah suatu bilangan ratusan yang merupakan selisih bilangan kuadrat ratusan dan bilangan kubik ratusan. Jika ketiga digitku semuanya sama, maka berikut ini bilangan yang mungkin menjadi Aku adalah ....
A. 111
B. 222
C. 333
D. 444

3. Given a two digit number, a sequence is formed by doubling the units digit, adding the tens digit and recording the result. The pattern is ten applied to this number to obtain the third number and so on. (An example would be the sequence 59, 23, 8, 16, 13, …). Find the 13st term of the sequence if the 1st term is 14.
A. 2
B. 18
C. 17
D. 15

4. Dua bilangan memiliki perbandingan 3 : 7. Jika 21 ditambahkan ke masing-masing bilangan, perbandingannya menjadi 1 : 3. Selisih kedua bilangan tersebut adalah…..
A. 63
B. 84
C. 113
D. 147

5. Hitunglah nilai dari 20102010 × 20102012 − 20102009 × 20102013 = ….
A. 0
B. 1
C. 2
D. 3

6. Sarinah mempunyai uang sebesar Rp 500.000,- yang terdiri atas uang sepuluh ribuan dan lima ribuan. Jika lembaran uang yang dimiliki Sarinah ada sebanyak 60 lembar maka selisih banyaknya lembar uang sepuluh ribuan dan lima ribuan itu adalah ….. lembar. (Contoh Soal Olimpiade Vektor Matematika SD MI)
A. 10
B. 20
C. 30
D. 40

Soal Essay Bagian 2 Tes Olimpiade Matematika

Setelah mengerjakan soal sebelumnya di atas sekarang cobalah untuk mengerjakan soal-soal bagian 2 berikut yang merupakan soal essay untuk contoh soal olimpiade matematika. Soal selengkapnya sebagai berikut!

Bagian 2: Tuliskan Jawaban Akhir!
1. Permen yang dimiliki Anggun masih tersisa tiga rasa: apel, anggur, dan jeruk. Permen rasa apel tinggal 1 permen, sedangkan permen rasa anggur tinggal 2 permen, dan permen rasa jeruk tinggal 3 permen. Kepada keempat temannya, Anggun membagi permennya sehingga masing-masing dari mereka menerima 1 permen. Ada berapa cara Anggun membagi permen-permen tersebut?

2. Gula jenis A harganya Rp 13.000,- per kg sedangkan gula jenis B harganya Rp 10.000,- per kg. Seorang penjual mencampur gula jenis A dan jenis B dengan komposisi gula jenis A dan jenis B adalah 1 : 2. Penjual itu menjual kembali gula campuran dengan harga Rp 12.000,- per kg. Tentukan besarnya modal berupa uang yang harus disiapkan untuk membeli gula agar si penjual mendapat untung sebesar Rp 24.000,-.

3. Suatu lintasan balap mobil mainan berbentuk lingkaran dengan keliling 360 m. Tiga mobil mainan dimainkan. Mereka berangkat bersama-sama dari titik yang sama pada pukul 20:12. Mobil pertama dapat mengelilingi lintasan sepanjang 48 meter per menit, mobil kedua dapat mengelilingi lintasan 60 meter permenit, dan mobil ketiga dapat mengelilingi lintasan sepanjang 72 meter permenit. Untuk pertamakalinya setelah mereka berangkat bersama-sama, mereka akan bertemu kembali pada pukul …..

4. Two candles have different lengths and thicknesses. The longer one can burn for 7 hours and the shorter one for 10 hours. After 3 hours’ burning, both candles have the same length. What was the shorter candle’s length divided by the longer candle’s length?

Meski hanya beberapa nomor soal saja yang dapat diberikan pada kesempatan ini namun kami yakin artikel Contoh Soal Olimpiade Vektor Matematika Untuk SD MI ini dapat berguna khususnya untuk adik-adik pelajar sekolah dasar yang berniat mengikuti olimpiade matematika. Selain dapat digunakan untuk persiapan mengikuti olimpiade soal latihan tersebut tentunya juga dapat digunakan untuk mengasah kemampuan dan penguasaan kita terutama untuk materi pelajaran matematika yang telah dipelajari. (Contoh Soal Olimpiade Vektor Matematika SD MI)

Sampai disini, silahkan adik-adik lihat contoh soal untuk SD lain yang juga sudah disiapkan sebagai bahan latihan soal. Jangan lupa untuk berkunjung ke blog ini lagi untuk mencari berbagai soal dan jawaban yang dibutuhkan sebagai bahan latihan di rumah.

About Pendidikan Kesehatan

Hi..! Berita Andalan adalah situs berita pendidikan dan kesehatan sek. Disini anda bisa mendapatkan informasi seputar pendidikan, kesehatan, seksualitas dan berbagai informasi pendidikan lainnya, terima kasih telah berkunjung...
«
Next
Newer Post
»
Previous
Older Post